Sabtu, 02 Maret 2013

Cowok- Cowok RESPECT 01

Ahmad Muflih ( Pendidikan Bahasa Inggris UIN Alauddin)

Awal masuk kelas 2 ips 1, saya sempat mikir buat panggil ambulansnya R.S. DADI, siapa yang tidak terheran-heran liat sosok ini masuk di kelas yang jauh dari prediksi saya. Harusnya Muflih memilih jursan IPA, secara sejak sekelas di kelas satu muflih terlihat kece dangan nilai biologinya yang lebin enak diliat dari rata2 siswa di kelas kami.

yaa,dia yang paling pendiam dari semua laki2 di kelas kami. kalau anak RESPECT pada ngumpul, muflih juga ikut. Hehe jangan salah pendiam tidak berarti penyendiri, biasanya muflih datang duduk manis diam kayak patung, mendengar, habis itu senyam-senyum nggak jelas, pulang dahh...akhirnya
kalau Muflih duduk di depan Bantimurung yang ada patung monyetnya, semua orang yang  liat pasti mengira disamping patung monyet ada patung tarzan yang senang pasang senyum. :D

Ahmad Zaky Malik ( Pendidikan Agam Islam, UIN Alauddin)

Zaki adalah orang terakhir yang baru aku sadari kalau selama ini aku sekelas sama dia. Hehe jujur ni aku baru menyadari kehadirannya di ujung-ujung penaikan kelas 3 (makhluk asing dari mana zak??) Hmm..tenang, penyabar, selalu mengalah adalah  point2 penting yang membuat dia sukses diangkat menjadi ketua kelas xi ips 1 alias gampang disuruh2 :P

selain itu Zaky juga punya bakat unik loh, pinter nyanyi, WAW!!! Pinter joged, DAHSYAT!!! Dan adalagi bakat2 terpendam yang dimilikinya.
1.Zaky pernah dikira tukang parkir sama ibu-ibu waktu di tempat parkiran motor.
2. Biasa ngamen sama Batara di dalam dan di luar kelas.


A.batara Al-isra (Antropologi UNHAS)

Ohh good, ini adalah makhluk yang tidak ada kesan pertamanya sama sekali. Malahan kalau Batara udah masuk kelas aku malah niat ngelap mukanya pake penghapus papan tulis. Gimana nggak bosan, dari smp aku sudah sekelas sama makhluk aneh ini, masa SMA sekelas lagi??

kalau di kalangan para laki-laki, dia termasuk cocer (baca:cowo cerewet), ketua osis dan dengan berat hati harus kuakui sebagai wakilnya, dan satu lagi suka bergentayangan di pemukaan sekolah alias sok sibuk. Beberapa misinya aku tahu selama ini.
1. Jadi tentor LBB
2. Jadi asisten dosen
3. Pinter main gitar
4. Dan nggak kalah penting, buka toko namanya toko ‘sabar menanti’


Burhanuddin (Akuntansi UIN Alauddin)


Awal di IPS 1 bur seperti orang yang sabar, pendiam, tekun dan berjiwa tenang. Tapi tahukah kalian?? Itu adalah awal dari kegilaan. Kalau bur diam itu pertanda kedamaian sejahtera sentosa, tapi kalau penyakit jailnya (suka mengganggu) kambuh, itu pertanda malpetaka untuk para RESPECTOR.
ehh jangan salah, bur adalah pahlawan kami di saat porseni (jago olahraga), dan pahlawan sekolah kalau ada lomba akuntansi (jago akuntansi). Yaa itulah bur sang pahlawan (nggak kawan, nggak mirip superman, tapi mirip p-man) :p

Ebit Saputera ( Pendidikan Agama Islam UIN Alauddin)

Setelah Ebit masuk di kelas kami setelah didepak dari ips 2, kami belum ngerasain apa dampak hadirnya dia di kelas kami yang aman2 itu.
minggu pertama. Achank, Sarjan, dan Bur mulai sering ketawa di dalam kelas gara2 Ebit
minggu ke-dua, Zaky dan Batara mulai ikut ketawa bersama mereka kalau pelajaran sedang berlangsung. (Masih gara-gara Ebit).
minggu ke-Tiga, sebagian besar perempuan di kelas kami ikut ketulanran penyakit aneh ini. (ketawa dalam kelas)
minggu ke-empat, perubahan besar, yang aneh bin ajaib. MUFLIH ikut tertawa. Waw!!
itulah Ebit, bersama sarjan masuk ke kelas kami membawa virus kambing cap kadal. Yahh RESPECT jadi lebih berwarna.



Hasanuddin Ismail (HUKUM UNHAS)

Kesan pertama, achank= anak dari kampung, soalnya dari awal masuk IPS 1 dia nggak masuk gara-gara pulang kampung.
Achank adalah cowok tercakep di RESPECT, terlebih di sekolah. Saking cakepnya kalu Achank tiba di skolah, bunga- bunga pada gugur, pohon-pohon pada tumbang, pak ridwan lantas datang membawa karangan bunga TURUT BERDUKA CITA. Selain itu Achank punya mimpi buat jadi pemimpin Negeri, yang anti korupsi dan setia mengabdi, katanya kalau dia udah terpilih jadi presiden semua personil RESPECT bakal kebagian jatah kursi di DPR. :P

Muhammad Sarjan ( PGMI UIN Alauddin)

Sebelum Sarjan pindah ke kelas IPS 1 namanya sudah tersohor  di kalangan kami,  dia terkenal jago ngembaliin facebook yang di HACK, aku sendiri mengenal sarjan, sebagai sosok yang gempal mirip donat (baca: haidir) hehe salah paham :P jadi beranggapanlah saya kalau sarjan (Haidir) adalah orang yang bakal gabung di RESPECT.
ternyata selama ini aku salah sangka kawang2, sarjan itu bukan Haidir, tapi Sarjanji saja ( maksud loo):p bersama Ebit, sarjan masuk membawa virus yang tidak kalah ganasnya VIRUS LACCOA.




NB : yang cewek sabar menanti yaa. gilirannya Batara itu :P        ^_^

Tidak ada komentar: